Saturday, 8 November 2025

MENU

Ikut Berbagi di Idul Adha 1445H, PDIP Tapteng Sembelih 1 Ekor Sapi

Ikut Berbagi di Idul Adha 1445H, PDIP Tapteng Sembelih 1 Ekor Sapi

Tapanuli Tengah. SatellitNusantara.com

DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) menyembelih satu ekor hewan kurban berupa sapi dalam rangka perayaan Idul Adha 1445 Hijriah (H).

Hewan kurban tersebut merupakan bantuan DPD PDIP Sumatera Utara (Sumut) untuk dibagi-bagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Ketua DPC PDIP Tapteng, Horas Hutagalung, mengapresiasi bantuan DPD yang diserahkan langsung oleh Ketua DPD PDIP Sumut, Rapidin Simbolon, tersebut.

Diharapkan, kegiatan amal baik yang rutin dilaksanakan oleh PDIP tersebut bisa menjadikan PDIP semakin besar ke depannya.

“Terutama, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sudah dekat, saya harapkan kerja sama yang baik dari seluruh pengurus dan kader PDIP Tapteng supaya apa diusung bisa menang,” seru Horas.

Hewan kurban yang diberikan oleh DPD PDIP Sumut kr DPC PDIP Tapteng ini merupakan satu dari 93 hewan kurban yang disalurkan (didistribusikan) oleh DPD PDIP Sumut ke 33 DPC PDIP yang ada di Sumut. Penyalurannya disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing DPC berdasarkan besaran jumlah masyarakat yang membutuhkan.

Menurut Ketua DPD PDIP Sumut, Rapidin Simbolon, penyembelihan hewan kurban oleh PDIP ini merupakan bagian dari perjuangan partai serta murni berasal dari ketulusan dan keikhlasan hati PDIP kepada masyarakat.

Selain itu, sebagai bagian dari tugas serta tanggung jawab PDIP kepada masyarakat untuk melakukan kegiatan yang bernilai di setiap kegiatan keagamaan.

“Oleh karena itu, makna pemberian hewan kurban ini jangan dipolitisir, karena ini murni dari ketulusan dan keikhlasan hati kita dari PDIP kepada masyarakat di setiap kegiatan keagamaan,” tukasnya. (js)

Foto : Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon menyerahkan hewan kurban kepada Ketua DPC PDIP Horas Hutagalung, Rabu (19/6/2024). (foto:mm/js)

Berita Terbaru

Diduga Cekcok Berujung Maut di Percut Sei Tuan Deli Serdang, Begini Kronologi nya
08 Nov

Diduga Cekcok Berujung Maut di Percut Sei Tuan Deli Serdang, Begini Kronologi nya

satellitnusantara.com, Deli Serdang - Seorang wanita ditemukan warga telah tewas dengan kondisi bersimbah darah. Penemuan jasad korban diketahui berinisial AS

Polres Asahan Gelar Safari Kebangsaan “Polri untuk Masyarakat dan Doa Polri untuk Negeri”
08 Nov

Polres Asahan Gelar Safari Kebangsaan “Polri untuk Masyarakat dan Doa Polri untuk Negeri”

satellitnusantara.com, Asahan - Humas Polres Asahan, 7 November 2025 — Polres Asahan bersama Direktorat Binmas Polda Sumatera Utara menggelar kegiatan

Kepala Sekolah YAPIM Sei Bamban Donor Darah Pertama Kali di RSU Sultan Sulaiman
07 Nov

Kepala Sekolah YAPIM Sei Bamban Donor Darah Pertama Kali di RSU Sultan Sulaiman

satellitnusantara.com, Sergai - Kepala Sekolah Yayasan Perguruan Indonesia Membangun (YAPIM) Sei Bamban, Liefrans Parihotan Lumban Gaol, melaksanakan kegiatan donor darah

Yogi Banurea Terpilih Jadi Ketua OSIS SMA/SMK YAPIM Sei Bamban Periode 2025–2026
07 Nov

Yogi Banurea Terpilih Jadi Ketua OSIS SMA/SMK YAPIM Sei Bamban Periode 2025–2026

satellitnusantara.com, Sergai -  Pemilihan Ketua OSIS di Yayasan Perguruan Indonesia Membangun (YAPIM) Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara,

Polres Asahan Berhasil megamankan Pelaku Pencurian Disertai Kekerasan di Kisaran Barat
07 Nov

Polres Asahan Berhasil megamankan Pelaku Pencurian Disertai Kekerasan di Kisaran Barat

satellitnusantara.com, Asahan - Humas Polres Asahan, 5 November 2025 — Satuan Reserse Kriminal Polres Asahan berhasil mengungkap kasus tindak pidana

Polres Asahan Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Tahun 2025
07 Nov

Polres Asahan Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Tahun 2025

satellitnusantara.com, Asahan - Humas Polres Asahan – Kepolisian Resor (Polres) Asahan melaksanakan Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di halaman Mapolres