Monday, 3 November 2025

MENU

Pj Bupati Deli Serdang Berikan Makan Bergizi Memperingati Hari Pangan Sedunia : Di SDN 106826 Sidodadi

Pj Bupati Deli Serdang Berikan Makan Bergizi Memperingati Hari Pangan Sedunia : Di SDN 106826 Sidodadi

Deli Serdang | SatellitNusantara.com

Dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia, Pj Bupati Deli serdang, Wiriya Alrahman, mengunjungi SD Negeri 106826 di Sidodadi, Kecamatan Batangkuis, Rabu.

Pada kesempatan tersebut, Wiriya membagikan susu dan telur kepada para siswa sebagai bagian dari upaya meningkatkan asupan gizi mereka.

Wiriya menekankan pentingnya memperingati Hari Pangan Sedunia, mengingat masih banyak wilayah di dunia yang mengalami kekurangan pangan, dan anak-anak yang masih membutuhkan asupan nutrisi

“Kita patut bersyukur atas ketersediaan pangan yang kita miliki. Saya minta kepada anak-anak dan para guru untuk menyampaikan kepada orang tua mereka pentingnya pengetahuan tentang pangan. Asupan protein dan gizi yang cukup sangat penting agar anak-anak bisa menyerap pelajaran dengan baik, meningkatkan daya ingat dan kemampuan analisis mereka,” ujar Wiriya.

Pj Bupati juga mengapresiasi suasana rindang di sekolah tersebut, yang menurutnya mendukung proses belajar dan bermain anak-anak. Kepala Sekolah SDN 106826, Iwan Sutomo, menjelaskan bahwa sekolah mereka telah meraih status widiyata nasional dan provinsi, yang menjadikan lingkungan sekolah lebih nyaman dan asri bagi para siswa.

“Keberadaan pepohonan di sekolah ini sangat penting. Oksigen yang dihasilkan sangat dibutuhkan oleh otak kita. Jika kekurangan oksigen, kita bisa pingsan. Silakan bermain di halaman sekolah yang rindang ini, manfaatkan udara segar yang ada,” ajak Wiriya kepada para siswa.

Kehadiran Pj Bupati Deliserdang bersama Pj Sekda Deli serdang Citra E Capah, Kadis Pendidikan Yudi Hilmawan, Kadis SDABMBK Deliserdang Janso Sipahutar, serta sejumlah pejabat OPD lainnya disambut dengan antusias oleh pihak sekolah. Kepala sekolah dan Koordinator Wilayah SD Kecamatan Batangkuis, Suwito, menyatakan rasa bangganya atas kunjungan tersebut.

“Kami sangat bangga dan berbahagia dengan kehadiran Bapak Pj Bupati Deli serdang beserta rombongan. Kehadiran ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berkembang dan membanggakan Kabupaten Deliserdang. Terima kasih atas pemberian makanan tambahan bergizi untuk anak-anak,” ujar Iwan dengan penuh semangat.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya asupan nutrisi yang cukup bagi para pelajar guna mendukung prestasi belajar mereka.

(Tan)

Berita Terbaru

Kader Militan PDI Perjuangan Hidup Sederhana: Muhammad Idris Bertahan Hidup dengan Berjualan Bensin
02 Nov

Kader Militan PDI Perjuangan Hidup Sederhana: Muhammad Idris Bertahan Hidup dengan Berjualan Bensin

satellitnusantara.com, Kab Sergai - Di tengah hiruk pikuk dunia politik yang sering diwarnai kemewahan dan jabatan, kisah sederhana datang dari

Bupati LIRA Sergai Tinjau Kondisi Jalan di Siboras Hulu, Klarifikasi Isu Kerusakan dan Tegaskan Faktor Alam Jadi Penyebab
31 Okt

Bupati LIRA Sergai Tinjau Kondisi Jalan di Siboras Hulu, Klarifikasi Isu Kerusakan dan Tegaskan Faktor Alam Jadi Penyebab

satellitnusantara.com, Sergai - Bupati Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Kabupaten Serdang Bedagai, Dedek Susanto, melakukan kunjungan kerja ke Dusun III Siboras

Pendeta GSJA Top Revival Keluhkan Listrik Tak Stabil, Empat Unit AC Rusak Akibat Gangguan PLN Sei Rampah
29 Okt

Pendeta GSJA Top Revival Keluhkan Listrik Tak Stabil, Empat Unit AC Rusak Akibat Gangguan PLN Sei Rampah

satellitnusantara.com, Sergai - Pendeta Jawarman Simarmata, Gembala Sidang Gereja Sidang Jemaat Allah (GSJA) Top Revival di Gang Jatian, Dusun II,

Polsek Air Batu Lakukan Problem Solving Kasus Dugaan Pelecehan Terhadap Anak di Desa Air Genting, Asahan
29 Okt

Polsek Air Batu Lakukan Problem Solving Kasus Dugaan Pelecehan Terhadap Anak di Desa Air Genting, Asahan

satellitnusantara.com, Asahan - Humas Polres Asahan – Personel Polsek Air Batu jajaran Polres Asahan bergerak cepat menangani laporan dugaan tindak

Bupati dan Wakil Bupati Sergai Terima Silaturahmi LIRA Bahas Pembangunan Daerah
29 Okt

Bupati dan Wakil Bupati Sergai Terima Silaturahmi LIRA Bahas Pembangunan Daerah

satellitnusantara.com, Sergai - Bupati Kabupaten Serdang Bedagai, H. Darma Wijaya, bersama Wakil Bupati H. Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, M.S.P.,

Polsek Kota Kisaran Berhasil Ungkap Kasus Pencurian, Satu Pelaku Diamankan
28 Okt

Polsek Kota Kisaran Berhasil Ungkap Kasus Pencurian, Satu Pelaku Diamankan

satellitnusantara.com, Asahan - Humas Polres Asahan – Unit Reskrim Polsek Kota Kisaran kembali menunjukkan kesigapan dan profesionalismenya dalam mengungkap tindak