Rabu,21 Januari 2026
Serdang Bedagai – Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH, memimpin langsung upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama dan kapolsek di lingkungan Polres Serdang Bedagai. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa, 20 Januari 2026, mulai pukul 16.40 WIB hingga selesai, bertempat di halaman Mapolres Serdang Bedagai.
Upacara sertijab ini meliputi jabatan Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kapolsek Tanjung Beringin, dan Kapolsek Kotarih. Pergantian jabatan tersebut merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri dalam rangka penyegaran, peningkatan kinerja, serta pembinaan karier personel.
Dalam upacara tersebut, Kompol David Sinaga, SH, M.Si melaksanakan serah terima jabatan Kabag Ops Polres Sergai dan tetap dipercaya untuk melanjutkan tugasnya sebagai Kabag Ops Polres Serdang Bedagai. Sementara itu, AKP Siswoyo yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Sergai, mendapatkan promosi jabatan sebagai Panit I Subdit I Direktorat Intelkam Polda Sumatera Utara.
Jabatan Kasat Intelkam Polres Serdang Bedagai selanjutnya diemban oleh IPTU Sukma Atmaja, SH, yang sebelumnya bertugas sebagai Kanit 4 Sat Intelkam Polres Langkat. Pergantian ini diharapkan dapat memperkuat fungsi intelijen dalam mendukung stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Sergai.
Untuk jabatan Kapolsek, AKP Mula Purba, SH, MH yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kotarih Polres Sergai, dipromosikan sebagai Kasat Reserse Narkoba Polres Sibolga. Posisi Kapolsek Kotarih kemudian dipercayakan kepada AKP Pergaulan Manurung, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Silaen Polres Toba.
Selanjutnya, AKP Pamilu H. Hutagaol, SH, MH yang sebelumnya menjabat Kapolsek Tanjung Beringin Polres Sergai, mendapatkan jabatan baru sebagai Kapolsek Secanggang Polres Langkat. Jabatan Kapolsek Tanjung Beringin Polres Sergai kini dijabat oleh AKP Syawalludin H, SH, yang sebelumnya bertugas sebagai Paur pada Bagian SDM Polres Sibolga.
Dalam upacara tersebut, AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH bertindak sebagai Inspektur Upacara, dengan AKP P. Sitinjak sebagai Perwira Upacara dan IPDA M. P. Rumapea sebagai Komandan Upacara. Upacara berlangsung dengan khidmat dan tertib, serta diikuti oleh para pejabat utama Polres Sergai, perwira, bintara, dan ASN Polri.
Kapolres Serdang Bedagai dalam amanatnya menegaskan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam institusi Polri. Ia berharap para pejabat yang baru dilantik dapat segera menyesuaikan diri, meningkatkan profesionalisme, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Serdang Bedagai.
Upacara sertijab tersebut menjadi momentum penting dalam memperkuat soliditas internal Polres Sergai serta meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas kepolisian ke depan.

