Saturday, 21 June 2025

MENU

Pelantikan Sekdakab Serdang Bedagai di Lobi Kantor Bupati, H. Darma Wijaya singgung 100 hari kerjanya

Pelantikan Sekdakab Serdang Bedagai di Lobi Kantor Bupati, H. Darma Wijaya singgung 100 hari kerjanya

Sei Rampah, Sergai || SatellitNusantara.com 

Bupati Serdang Bedagai H. Darma Wijaya melantik Suwanto Nasution, Spd. MM menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Serdang Bedagai Senin (2/6/2025) di lobi kantor Bupati Serdang Bedagai. Dalam arahannya Darma Wijaya menyinggung program 100 hari kerjanya.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Serdang Bedagai Dingin Saragih dalam laporannya mengatakan pengangkatan bedasarkan surat keputusan Menteri dalam Negeri nomor 100.2.2.6/2874/SJ tanggal 28 Mei 2025. Hal persetujuan Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Serdang Bedagai.

Lanjut Dingin Saragih, selain surat dari kementrian dalam negeri juga surat dari Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 04901/R-AK.02.03/SD/K/2025 tanggai 21 Mai 2025 hal rekomendasi hasil seleksi terbuka jabatan tertinggi Pratama di Pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai.

Dalam arahan dan bimbingannya Bupati Darma Wijaya meminta kepada pejabat Suwanto yang baru dilantik dapat bekerja dengan baik. Darma Wijaya menegaskan jabatan bukan hak, namun jangan itu merupakan amanah yang harus dijalankan.

” Saya bersama pak Wabup Adlin Tambunan juga mendapatkan amanah dari rakyat untuk membangun Kabupaten Serdang Bedagai maka yang kita pikirkan adalah bagai mana bekerja dengan baik, tidak berbelit-belit dan berliku-liku” papar Darma Wijaya.

Lanjutnya, H.Darma Wijaya juga menyinggung program kerjanya selama 100 hari menjabat setelah dilantik pada bulan Februari 2025 lalu. Darma Wijaya menyoroti tingkat kepuasan masyarakat terhadap kepemimpinannya, serta masih ada janji politik yang belum terlaksana.

” Saya harapkan adalah kekompakan jangan sendiri-sendiri dalam bekerja apalagi ada blok-blok, bangunlah tim yang solid. Tim yang solid akan menghasilkan pekerjaan yang baik” papar Darma Wijaya.

Sambung, Darma Wijaya juga mengucapkan selamat kepada Suwanto yang telah dilantik menjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Serdang Bedagai, begitu juga kepada Rusmiani Purba, SP M.Si selamat menjabat sebagai Plt Sekdakab Serdang Bedagai telah memberikan pekerjaan yang cukup baik hingga dapat membantu program Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai.”tutupnya (d.y)

Berita Terbaru

Kades Rumah Deleng Bangun Purba Sulit Ditemui: APBDes Diduga Tidak Transparan Kepada Publik, Ada Apa??
18 Jun

Kades Rumah Deleng Bangun Purba Sulit Ditemui: APBDes Diduga Tidak Transparan Kepada Publik, Ada Apa??

Deli Serdang || SatellitNusantara.Com Sangat sulit untuk bertemu dengan kades rumah deleng yang berada di kecamatan bangun purba kabupaten Deli

PEMUDA PANCASILA RANTING DESA PERGULAAN GELAR KEGIATAN SOSIAL, DIHADIRI KETUA PAC TERPILIH GOBER HERMANTO
15 Jun

PEMUDA PANCASILA RANTING DESA PERGULAAN GELAR KEGIATAN SOSIAL, DIHADIRI KETUA PAC TERPILIH GOBER HERMANTO

Sei Rampah || SatellitNusantara.Com Pimpinan Ranting Pemuda Pancasila Desa Pergulaan menunjukkan komitmen sosialnya melalui kegiatan pembagian sembako kepada masyarakat yang

Dinas perdagangan kota samarinda Bekerja sama Dengan Pertamina Operasi pasar harga GAS LPJ 3kilo
15 Jun

Dinas perdagangan kota samarinda Bekerja sama Dengan Pertamina Operasi pasar harga GAS LPJ 3kilo

Samarinda || SatellitNusantara.com Dalam upaya menstabilkan harga dan memastikan ketersediaan LPG 3 Kg bagi masyarakat, Pemerintah Kota Samarinda akan menggelar

Kasus Pelecehan Seksual di SMP Negeri Samarinda: TRC PPA Kaltim Desak Penanganan Hukum yang Tegas
14 Jun

Kasus Pelecehan Seksual di SMP Negeri Samarinda: TRC PPA Kaltim Desak Penanganan Hukum yang Tegas

Kaltim ||  SatellitNusantara.Com Kasus pelecehan seksual yang dilakukan oknum guru olahraga berinisial J (36) terhadap siswi berinisial F (14) di

Tren Meningkatnya Ekspektasi Dan Partisipasi Masyarakat Terhadap Kinerja Kepala Daerah Di Era Digital
11 Jun

Tren Meningkatnya Ekspektasi Dan Partisipasi Masyarakat Terhadap Kinerja Kepala Daerah Di Era Digital

Kalimantan Timur || SatellitNusantara.Com Lembaga Riset dan Pengembangan (Litbang) Kaltengpedia merilis laporan lengkap mengenai tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja 100

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai BLT DD Tahun Anggaran 2025 Desa Manggarai 
10 Jun

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai BLT DD Tahun Anggaran 2025 Desa Manggarai 

Kab Lampung Barat || SatellitNusantara.Com Kecamatan Air Hitam,Selasa,10 Juni 2025.Pemerintahan Desa Manggarai Kecamatan Air Hitam Kabupaten Lampung Barat melakukan kegiatan