Monday, 12 January 2026

MENU

Pemuda Pancasila Sei Rampah Ikut Warnai Upacara HUT ke-80 RI di Sergai

Pemuda Pancasila Sei Rampah Ikut Warnai Upacara HUT ke-80 RI di Sergai

Sergai || Satellitnusantara.com

Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Sei Rampah menunjukkan dukungan penuh terhadap Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) dengan turut berpartisipasi dalam upacara peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, yang digelar di Lapangan Firdaus, Sei Rampah, Minggu (17/8/2025).

Kehadiran PP Sei Rampah menjadi sorotan karena menjadi satu-satunya organisasi masyarakat (ormas) yang ambil bagian dalam momen bersejarah tersebut. Hadir langsung Ketua PAC Pemuda Pancasila Sei Rampah, Gober Hermanto, didampingi Wakil Ketua I Dien Harahap, serta para Ketua Ranting se-Kecamatan Sei Rampah.

Ket Foto : Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Sei Rampah, Gober Hermanto bersama Wakil Ketua I, Dien Harahap, jajaran ranting PP, berfoto bersama Bupati Sergai H. Darma Wijaya dan Wakil Bupati H. Adlin Tambunan usai upacara HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Lapangan Firdaus, Sei Rampah.

Dalam upacara yang berlangsung khidmat itu, Bupati Sergai H. Darma Wijaya tampil sebagai inspektur upacara dengan mengenakan busana adat Pakpak. Komandan Upacara dipercayakan kepada Kapten Inf Hisar S. Sihombing, Danramil 17 Kotarih, sementara Perwira Upacara dijabat Iptu Inja V. Kaban, Kasat Binmas Polres Sergai.

Sejumlah pejabat tinggi daerah tampak hadir, di antaranya Wakil Bupati Sergai H. Adlin Tambunan dengan busana adat Batak Toba, Kapolres Sergai AKBP Jhon Sitepu, unsur Forkopimda, Ketua DPRD Sergai Togar Situmorang, Ketua TP PKK Ny. Hj. Rosmaida Darma Wijaya, Ketua GOPTKI Ny. Hj. Aini Zetara Adlin Tambunan, serta jajaran OPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan pelajar.

Pengibaran Sang Saka Merah Putih sukses dilaksanakan oleh Paskibra Sergai yang terdiri dari Anza Rizqy Azizi Lubis (SMA Negeri 1 Perbaungan), Afdel Syahputra (SMA Swasta Glora Pancasila), dan Nicky Andriyan (SMAN 1 Bintangbayu). Adapun pembawa baki adalah Siti Rajwa Khayirah dari SMAN 1 Pantai Cermin.

Usai prosesi, Bupati dan Wakil Bupati Sergai berkesempatan berfoto bersama jajaran Pemuda Pancasila Sei Rampah, sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka. “Kami bangga bisa ikut berperan dalam momen ini. PP akan selalu berdiri di garda terdepan untuk mendukung program pemerintah dan menjaga nilai-nilai Pancasila di tengah masyarakat,” tegas Ketua PAC PP Sei Rampah, Gober Hermanto.

Rangkaian acara kemudian dilanjutkan dengan pawai barisan pramuka, drumband, sepeda hias, hingga parade busana adat Nusantara oleh ASN, yang menambah semarak peringatan HUT RI ke-80 di Bumi Sergai Tanah Bertuah Negeri Beradat.

Berita Terbaru

Polres Labuhan Batu Akan Usut Tuntas Terduga Pelaku Pembunuhan Yang Menewaskan Dua Pegawai Lapas Labuhan Bilik
12 Jan

Polres Labuhan Batu Akan Usut Tuntas Terduga Pelaku Pembunuhan Yang Menewaskan Dua Pegawai Lapas Labuhan Bilik

Labuhan Batu - Terjadi nya kebakaran yang menghilangkan dua nyawa yaitu Samuel Alexsander Pandiangan dan James Purba pada minggu malam

Dinas Kominfo Sergai Sambut Baik Silaturahmi APPI
12 Jan

Dinas Kominfo Sergai Sambut Baik Silaturahmi APPI

Sei Rampah, Sergai - Asosiasi Pewarta Pers Indonesia (APPI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) melakukan silaturahmi dengan Dinas Komunikasi dan Informatika

Syukuran Masyarakat Desa Silau Padang dan Marjanji, Jembatan Gantung Telah Selesai Dikerjakan Nasi Urap Kari Kambing Menjadi Hidangan
11 Jan

Syukuran Masyarakat Desa Silau Padang dan Marjanji, Jembatan Gantung Telah Selesai Dikerjakan Nasi Urap Kari Kambing Menjadi Hidangan

Sipispis, Sergai - Kebahagiaan masyarakat Desa Silau Padang dan Desa Marjanji, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara, Sabtu

Ternyata, Pengemudi Mobil Yang Kabur Usai Tabrak Lari Di Kisaran Merupakan Oknum Polisi Berinisial BA
10 Jan

Ternyata, Pengemudi Mobil Yang Kabur Usai Tabrak Lari Di Kisaran Merupakan Oknum Polisi Berinisial BA

Kab Asahan - Ternyata, pengemudi mobil yang kabur usai tabrak sejumlah warga di pasar lama dan pangkal titi Kisaran diketahui

BKAG Sergai Hadiri HUT ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai, Dorong Sinergi Pembangunan Berkelanjutan
08 Jan

BKAG Sergai Hadiri HUT ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai, Dorong Sinergi Pembangunan Berkelanjutan

Serdang Bedagai - Badan Kerja Sama Antar Gereja (BKAG) Kabupaten Serdang Bedagai turut menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22

Delpin Barus Hadiri Sidang Paripurna HUT ke-22 Serdang Bedagai, Tegaskan Semangat MANTAP untuk Pembangunan Berkelanjutan
07 Jan

Delpin Barus Hadiri Sidang Paripurna HUT ke-22 Serdang Bedagai, Tegaskan Semangat MANTAP untuk Pembangunan Berkelanjutan

Sei Rampah,Serdang Bedagai - Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dari Fraksi PDI Perjuangan, Delpin Barus, menghadiri Sidang Paripurna DPRD Kabupaten