Thursday, 15 January 2026

MENU

Penjemputan Mahasiswa PKM Universitas HKBP Nommensen Medan di SMKN 1 Teluk Mengkudu

Penjemputan Mahasiswa PKM Universitas HKBP Nommensen Medan di SMKN 1 Teluk Mengkudu

Serdang Bedagai | SatellitNusantara.com

Ada pepatahan mengatakan ada pertemuan maka ada perpisahan. Pepatahan ini menggambarkan momen yang terjadi pada hari Rabu 26 Februari 2025. Dimana pada hari ini empat Mahasiswa Universitas HKBP Nommensen Medan dari Fakultas FKIP atas nama Jesika Jelita Br Simarmata Pend Matematika, Sarah Monica Uli Siregar Pend Bahasa dan Sastra, Romasi Petresia Pend Matematika, Tika Yohana Sinaga Pend Bahasa Inggris telah selesai melaksanakan Program Kreativitas Mahasiswa ( PKM ) di SMKN 1 Teluk Mengkudu kurang lebih satu bulan.

Dalam pelaksanaan acara perpisahan tersebut Kepala Sekolah SMKN 1 Teluk Mengkudu yang diwakili oleh Bambang Hariono, S.Pd Wakil Kepala Sekolah Bid Kurikulum, Aron Nababan S.Pd, M.Si Wakil Kepala Sekolah Bid Kesiswaan/Humas, Guru – guru dan siswa/i SMKN 1 Teluk Mengkudu dari Pihak Univ HKBP Nommensen Medan juga hadir Usman Sidabutar, S.S, M.Hum sebagai Dosen Pembimbing.

Bambang Hariono,S.Pd Wakasek Bid Kurikulum mengatakan walaupun mereka adik – adik Mahasiswa ini PKM kurang lebih satu bulan banyak kesan baik yang telah diberikan kepada pihak sekolah,

Komunikasi yang baik tercipta dengan adik – adik Mahasiswa selama melaksanakan PKM, saya juga melihat sudah membuat perubahan di perpustakaan, setiap pagi menampilkan siswa/i SMKN 1 Teluk Mengkudu berpidato bahasa Inggris dan juga bahasa Indonesia, ucapannya

Harapan kami semoga habis dari sini adik- adik ini fokus untuk skripsi dan cepat wisudanya, nanti kalau lewat dari Serdang Bedagai ini jangan lupa singgah di SMKN 1 Teluk Mengkudu. Tutupnya dalam kata sambutannya.

Dalam sambutannya Aron Nababan,S.Pd, M.Si selaku Wakasek Bid Kesiswaan/Humas menyampaikan sesuai dengan permohonan sejak awal dari pihak kampus dan berjumpa dengan pimpinan SMKN 1 Teluk Mengkudu dengan senang hati menyambut kedatangan adik-adik Mahasiswi Univ HKBP Nommensen Medan untuk pelaksanaan PKM,

Semoga kedepannya sukses dalam penyelesaian tugas akhir dan cepat wisudanya, ucapnya

Kami juga meminta kepada pihak kampus kedepannya kerjasama yang sudah kita jalin dengan baik kedepannya tetaplah baik, kalau bisa janganlah hanya Mahasiswa PKM tetapi Mahasiswa Kampus Mengajar juga lah. Kami juga mohon maaf selama PKM disini ada ketersinggungan baik dari guru – guru atau pun dari siswa-siswi. Tutupnya dalam sambutannyaSedangkan Mahasiswa Univ HKBP Nommensen Medan Romasi Simamora mewakili satu timnya dalam pelaksanaan PKM mengatakan kami berterimakasih kepada pihak sekolah yaitu SMKN 1 Teluk Mengkudu yang menerima kami dalam pelaksanaan PKM dan kerjasama yang begitu baik dari semua keluarga besar SMKN1 Teluk Mengkudu, kami mohon maaf atas kekurangan kami, ucapnya.

Dosen Pembimbing Usman Sidabutar, S.S, M.Hum menyampaikan, penyambutan begitu baik dan hangat dari pihak sekolah sejak awal kami mengantarkan Mahasiswa kami dan sampai kami kembali menjemputnya begitu baik. Senang rasanya bertemu dengan orang-orang baik,

Seperti masukan yang disampaikan pihak sekolah kami akan sampaikan kepihak kampus. Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih banyak. Tutupnya

Terlihat juga Univ HKBP Nommensen Medan memberikan cendramata kepada SMKN 1 Teluk Mengkudu yang langsung diberikan Dosen Pembimbing Usman Sidabutar, S.S, M.Hum dan terima langsung Bambang Hariono,S.Pd dan didampingi Aron Nababan, S.Pd, M.Si.Diakhir acara terlihat guru-guru dan Siswa siswi bersalaman dengan Mahasiswa. ( Tim )

 

 

Berita Terbaru

Polres Labuhan Batu Akan Usut Tuntas Terduga Pelaku Pembunuhan Yang Menewaskan Dua Pegawai Lapas Labuhan Bilik
12 Jan

Polres Labuhan Batu Akan Usut Tuntas Terduga Pelaku Pembunuhan Yang Menewaskan Dua Pegawai Lapas Labuhan Bilik

Labuhan Batu - Terjadi nya kebakaran yang menghilangkan dua nyawa yaitu Samuel Alexsander Pandiangan dan James Purba pada minggu malam

Dinas Kominfo Sergai Sambut Baik Silaturahmi APPI
12 Jan

Dinas Kominfo Sergai Sambut Baik Silaturahmi APPI

Sei Rampah, Sergai - Asosiasi Pewarta Pers Indonesia (APPI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) melakukan silaturahmi dengan Dinas Komunikasi dan Informatika

Syukuran Masyarakat Desa Silau Padang dan Marjanji, Jembatan Gantung Telah Selesai Dikerjakan Nasi Urap Kari Kambing Menjadi Hidangan
11 Jan

Syukuran Masyarakat Desa Silau Padang dan Marjanji, Jembatan Gantung Telah Selesai Dikerjakan Nasi Urap Kari Kambing Menjadi Hidangan

Sipispis, Sergai - Kebahagiaan masyarakat Desa Silau Padang dan Desa Marjanji, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara, Sabtu

Ternyata, Pengemudi Mobil Yang Kabur Usai Tabrak Lari Di Kisaran Merupakan Oknum Polisi Berinisial BA
10 Jan

Ternyata, Pengemudi Mobil Yang Kabur Usai Tabrak Lari Di Kisaran Merupakan Oknum Polisi Berinisial BA

Kab Asahan - Ternyata, pengemudi mobil yang kabur usai tabrak sejumlah warga di pasar lama dan pangkal titi Kisaran diketahui

BKAG Sergai Hadiri HUT ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai, Dorong Sinergi Pembangunan Berkelanjutan
08 Jan

BKAG Sergai Hadiri HUT ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai, Dorong Sinergi Pembangunan Berkelanjutan

Serdang Bedagai - Badan Kerja Sama Antar Gereja (BKAG) Kabupaten Serdang Bedagai turut menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22

Delpin Barus Hadiri Sidang Paripurna HUT ke-22 Serdang Bedagai, Tegaskan Semangat MANTAP untuk Pembangunan Berkelanjutan
07 Jan

Delpin Barus Hadiri Sidang Paripurna HUT ke-22 Serdang Bedagai, Tegaskan Semangat MANTAP untuk Pembangunan Berkelanjutan

Sei Rampah,Serdang Bedagai - Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dari Fraksi PDI Perjuangan, Delpin Barus, menghadiri Sidang Paripurna DPRD Kabupaten