satellitnusantara.com, Sergai – Kepala Sekolah Yayasan Perguruan Indonesia Membangun (YAPIM) Sei Bamban, Liefrans Parihotan Lumban Gaol, melaksanakan kegiatan donor darah di Rumah Sakit Umum (RSU) Sultan Sulaiman, Kabupaten Serdang Bedagai, pada Jumat (7/11/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial dan dukungan terhadap program kemanusiaan yang digalakkan oleh Unit Pengolah Darah (UPD) RSU Sultan Sulaiman.
Dalam kegiatan tersebut, petugas UPD RSU Sultan Sulaiman melakukan proses pengambilan darah dari Kepala Sekolah YAPIM Sei Bamban sebanyak satu kantong darah. Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui bahwa golongan darah Liefrans Parihotan Lumban Gaol adalah golongan darah B.
Kepala Sekolah Liefrans Parihotan Lumban Gaol mengaku bahwa ini merupakan pengalaman pertamanya melakukan donor darah.
“Saya pertama kali melakukan donor darah dan sempat merasa bergetar. Namun setelah dilakukan, ternyata rasanya hanya seperti digigit semut. Setelah donor darah, tubuh terasa ringan dan segar,” ujarnya sambil tersenyum.
Dari pantauan di lokasi, suasana di ruang Unit Pengolah Darah tampak tertib dan penuh semangat kemanusiaan. Di salah satu sudut ruangan, terlihat plakat bertuliskan manfaat donor darah, di antaranya membantu mengontrol kesehatan secara teratur, mengetahui tekanan darah dan kadar hemoglobin (HB), memperlancar peredaran darah, serta menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker.
Kegiatan donor darah ini diharapkan dapat menjadi teladan positif bagi para guru, siswa, dan masyarakat, bahwa menolong sesama dapat dimulai dari langkah kecil seperti mendonorkan darah. Selain bermanfaat bagi penerima, donor darah juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya.
Dengan semangat kemanusiaan tersebut, Kepala Sekolah YAPIM Sei Bamban berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin di lingkungan sekolah maupun masyarakat sekitar.
Reporter: Budiman Manik




